Logo header2023 v2 min

 

on . Dilihat: 529

Virtual Meeting Laporan Progres Pembangunan Gedung Kantor Baru Dengan Ketua Mahkamah Agung RI

 progres gedung 1

            Rabu (16/09) Pengadilan Agama Sukadana yang diwakili oleh Ketua Dian Siti Kusuma Wardani, S.Ag., S.H., Wakil Ketua Aziz Mahmud Idris, S.H.I., Sekretaris Aziz Iskandar, S.E., dan PPK Kartono mengikuti Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Gedung 2020 - 2021 Bersama Pimpinan Mahkamah Agung RI yang dilaksanakan secara daring melalui zoom meeting. Acara dipimpin langsung oleh Ketua Mahkamah Agung RI YM. Prof. Dr. M. Syarifuddin, S.H., M.H., Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Bidang Yudisial YM. Dr. Andi Samsan Nganro, S.H., M.H., Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Bidang Non-Yudisial YM. Dr. H. Sunarto, S.H., M.H. dan Sekretaris Mahkamah Agung RI YM. Dr. H. Hasbi, M.H. 

progres gedung 2

Dalam monitoring dan evaluasi ini, Ketua Pengadilan Agama Sukadana didampingi oleh Wakil Ketua setelah diberikan kesempatan oleh Ketua Mahkamah Agung RI YM. Prof. Dr. M. Syarifuddin, S.H., M.H., menyampaikan progress pembangunan gedung Pengadilan Agama Sukadana sampai pada tanggal 13 September 2021 dan dalam tanggapannya Ketua Mahkamah Agung RI YM. Prof. Dr. M. Syarifuddin, S.H., M.H., meminta Ketua Pengadilan Agama Sukadana bersama PPK untuk mengawasi progress pembangunan sesuai dengan kontrak agar gedung Pengadilan Agama Sukadana selesai tepat waktu.

progres gedung 3

Terhadap pembangunan gedung yang belum rampung, Ketua MA berpesan agar Para Ketua Pengadilan Negeri/Pengadilan Agama bersama dengan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dapat melakukan pengawasan dan pada waktunya sehingga dapat memberi kenyamanan kepada setiap pencari keadilan. Hal tersebut diungkapkan Ketua Mahkamah Agung, mengingat pembangunan gedung-gedung harus rampung di tahun 2021 ini. Monitoring dan evaluasi dilakukan secara berkala sehingga pembangunan gedung dapat selesai tepat waktu. Dengan dibangunnya gedung tersebut, diharapkan kenyamanan masyarakat pencari keadilan bisa terakomodir. "Tinggal bagaimana nanti untuk memelihara dan memanfaatkan gedung sebaik mungkin agar berdaya guna dan berhasil guna secara maksimal. Karena gedung tersebut adalah untuk kenyamanan para pencari keadilan. Itu semua merupakan tugas dan tanggungjawab kita bersama," pungkasnya.

Sampai dengan tanggal 13 September 2021, pembangunan gedung baru Pengadilan Agama Sukadana baru mencapai 20%. Gedung baru Pengadilan Agama Sukadana tentu akan meningkatkan kinerja para aparatur dan memberikan kenyamanan bagi setiap pencari keadilan.

Add comment

Security code
Refresh

Hubungi Kami

PENGADILAN AGAMA SUKADANA

Jalan Ki Hajar Dewantara

Desa Pasar Sukadana, Kecamatan Sukadana,

Kabupaten Lampung Timur,

Provinsi Lampung.

telp icon (0725) 7660090

Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.email icon