Logo header2023 v2 min

 

on . Dilihat: 245

Kegiatan Ramadhan PA Sukadana, Perkuat Iman dan Takwa.

kultum 2

Senin (4/4) bertepatan dengan tanggal 2 Ramadhan 1443 Hijriah, azan zuhur berkumandang dari Masjid Al Mahkamah, lantai 2 (dua) kantor Pengadilan Agama Sukadana. Seperti biasa seluruh pegawai melaksanakan salat berjamaah.

Setelah melaksanakan salat, para jama'ah membentuk lingkaran untuk sama-sama mendengarkan kultum. Selama bulan ramadhan Pengadilan Agama Sukadana mengadakan kegiatan untuk memupuk rasa iman dan taqwa para pegawai, antara lain kultum, tadarus dan diadakannya kotak berbagi.

kultum 1

Kegiatan kultum pertama diisi oleh Ketua Pengadilan Agama Sukadana, Ibu Dian Siti Kusumawardhani, S.Ag., S.H. dalam tausyiahnya beliau menyampaikan untuk bersama-sama meraih rahmat pada bulan ramadhan, salah satunya dengan mendengarkan majelis ilmu.

Selesai kultum, kemudian dilanjutkan dengan tadarus Al Qur'an yang sudah dibagi perkelompok setiap harinya. Masing-masing kelompok membaca 2 (dua) juz secara bergantian.

tadrus 1
tadrus 2

Selain memperkuat keimanan selama berpuasa, kegiatan ini juga mempererat hubungan antar pegawai Pengadilan Agama Sukadana. (Hfa)

Add comment

Security code
Refresh

Hubungi Kami

PENGADILAN AGAMA SUKADANA

Jalan Ki Hajar Dewantara

Desa Pasar Sukadana, Kecamatan Sukadana,

Kabupaten Lampung Timur,

Provinsi Lampung.

telp icon (0725) 7660090

Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.email icon